Minggu, 27 Januari 2013

KASUS UKM

                              Saya disini akan memberikan komentar tentang UKM pembuatan Kaleng Lukis.UKM ini termasuk bisa dibilang berhasil karena hanya mengandalkan kreatifitas dan barang-barang yang ada di sekitar lingkungan. Usaha ini dikembangkan oleh seorang yang bernama Lina Cahyaningsari. Beliau merupakan salah satu pencetus adanya ide membuat kaleng lukis yang sekarang sudah terkenal dimana-mana. Salah satu yang mebuat Kaleng Lani begitu menarik karena tema dan gambar yang di buat oleh Lanis sangat "eyes catching" dan warna-warna yang di gunakan juga sangat beragam dam membuat para anak-anak kecil menarik untuk melihatnya. Produknya sering di sebut dengan Kaleng Lani, beliau mendirikan usaha ini pertama kali pada tahun 2000 silam, dan dia menjual barang-barang tersebut dengan harga yang sangat terjangkau sekitar 15.000 sampai 20.000. dengan usaha ini Lani dapat meraup omzet sekitar 10.000.000 per bulan, dan itu merupakan angka yang cukup fantantis bagi sebuah UKM yang menciptakan sebuat barang cantik dari kaleng atau barang-barang bekas.
Pokoknya salah satu kunci dalam menjalankan bisnis UKM yaitu Tak ada yang tidak mungkin dalam hidup ini. Selagi ada keinginan untuk maju, hanya usaha pantang menyerah –apa pun bentuk dan sifatnya— yang memungkinkan untuk mencapai kesuksesan. Karena Tentu saja sukses tersebut tidak datang begitu saja. Butuh perjuangan keras: memeras otak, tenaga, waktu, dan biaya dengan tetap melestarikan optimisme serta keberanian yang penuh perhitungan cermat serta matang.
              


Sumber : 
http://vickyanggraini18.blogspot.com/2012/10/contoh-ukm-yang-berhasil-kaleng-lukis.html
http://caksol.wordpress.com/category/spirit/page/2/